Thursday, January 4, 2018

bumil sulit makan? ini cara mengatasinya

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakaatuh
Salam sejahtera bagi kita semua

Kali ini ibnu akan memberikan sedikit info mengatasi bumil yang sulit makan. mari kita simak pembahasan berikut ini.


Saat hamil bunda jangan kurang makan ya, karena saat hamil gizi yang dibutuhkan lebih banyak agar janin yang dikandung juga sehat. tapi bagaimana mengatasi bumil yang sulit makan? 

Penyebab bunda yang sedaang hamil sulit makan tak lain adalah rasa mual yang tak tertahankan, tapi dengan demikian bukan berarti gak makan bukan.

Ada beberapa tips yang dapat anda lakukan untuk mengatasi rasa mual agar janin tetap memperoleh cukup nutrisi:
1》》 Karena rasa mual sering datang di pagi hari, maka saat bangun tidur, bangunlah dari ranjang secara perlahan, tidak perlu terburu-buru
.

2》》 Makanlah makanan yang agak kering sebagai appetizer, seperti toast atau krakers saat mulai makan.
.

3》》 Makan dengan porsi kecil dan sering. Walaupun kadang terasa sangat lapar, jangan makan dalam porsi yang besar sekaligus, tetapi dibagi dalam beberapa kali makan.
.

4》》 Hindari makanan dengan rasa atau aroma yang terlalu merangsang.
.

5》》 Jika terasa mual hindari teh, kopi, susu, coklat, maupun jus dengan asam sitrat.
.

6》》 Jangan lupa penuhi kecukupan tubuh akan cairan, jadi tetap harus minum (tetapi tidak sekaligus dalam jumlah banyak).
.

7》》 Jika rasa mual dan muntah masih berlanjut dan dalam frekuensi yang lebih sering, sebaiknya anda kembali ke dokter untuk diperiksa lebih lanjut.

No comments:

Post a Comment